Universitas Islam Bandung Repository

Pengaruh Pembiayaan Murabahah Koperasi Insan Mandiri Terhadap Profitabilitas Usaha Anggota Periode Tahun 2005

Show simple item record

dc.contributor.author Akbar, Putra
dc.date.accessioned 2017-11-09T02:03:28Z
dc.date.available 2017-11-09T02:03:28Z
dc.date.issued 2015
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/12491
dc.description.abstract Koperasi merupakan lembaga yang penting dalam mendukung dan menunjang perkembangan dunia usaha di masyarakat, karena koperasi mempunyai kemampuan untuk memberikan jasa-jasa dalam menunjang kegiatan usaha dalam hal ini memberikan jasa pembiayaan. Dalam peranan koperasi memberikan perolehan profitabilitas yang baik bagi anggota koperasi, maka koperasi menggulirkan program pembiayaan murabahah kepada para anggota dan calon-anggota. Untuk mengukur sejauh mana perolehan profitabilitas usaha anggota koperasi terhadap pembiayaan murabahah yang diterima, dilakukan penilaian aspek keuangan melalui analisis rasio keuangan. Sehingga pihak anggota dapat mengetahui jumlah keuntungan yang diperoleh dari fasilitas pembiayaan murabahah yang diberikan oleh koperasi pada kegiatan usaha anggota. Penelitian ini dibuat dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana kebijakan penyaluran pembiayaan murabahah, tingkat pembiayaan murabahah, tingkat profitabilitas usaha anggota, kegunaan rasio profitabilitas bagi usaha anggota, dan pengaruh pembiayaan murabahah Koperasi Insan Mandiri terhadap profitabilitas usaha anggota. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis, dengan menggunakan objek penelitian return on invesment (ROI) kegiatan usaha anggota Koperasi Insan Mandiri yang telah disetujui pembiayaan murabahahnya pada periode tahun 2015 sebanyak 40 orang anggota pembiayaan, kemudian diklasifikasikan menjadi 5 kelompok berdasarkan pada nilai pembiayaan yang diterima. Metode pengolahan dan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear sederhana, untuk menguji pengaruh antara pembiayaan murabahah Koperasi Insan Mandiri terhadap profitabilitas usaha anggota. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa besarnya pengaruh pembiayaan murabahah Koperasi Insan Mandiri terhadap profitabilitas usaha anggota sebesar 17,74% dengan kata lain variabel bebas yaitu pembiayaan Murabahah Koperasi Insan Mandiri berpengaruh terhadap profitabilitas usaha anggota. en_US
dc.publisher Fakultas Syari'ah Universitas Islam Bandung en_US
dc.subject Koperasi, Pembiayaan Murabahah, Profitabilitas, Usaha Anggota en_US
dc.title Pengaruh Pembiayaan Murabahah Koperasi Insan Mandiri Terhadap Profitabilitas Usaha Anggota Periode Tahun 2005 en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Unisba Repository


Browse

My Account