Universitas Islam Bandung Repository

Hubungan antara Lingkar Pinggang dengan Profil Lipid Pasien Penyakit Jantung Koroner di RSUP DR. Hasan Sadikin Bandung

Show simple item record

dc.contributor.author Mardhotillah, Nisa Fitri
dc.date.accessioned 2016-02-17T08:34:48Z
dc.date.available 2016-02-17T08:34:48Z
dc.date.issued 2016
dc.identifier.uri
dc.description.abstract Penyakit jantung koroner (PJK) merupakan salah satu penyebab kematian terbanyak di negara-negara maju maupun negara berkembang. Pasien PJK umumnya memiliki gangguan profil lipid (dislipidemia) yang berhubungan erat dengan obesitas sentral. Obesitas sentral dapat ditentukan secara antropometri, salah satunya dengan pengukuran lingkar pinggang. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara lingkar pinggang dengan profil lipid pasien PJK di RSUP Dr. Hasan Sadikin Bandung. Penelitian dilakukan dengan observasional analitik menggunakan metode potong lintang. Didapatkan 80 pasien yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar pasien memiliki lingkar pinggang kurang dari 102cm. Pemeriksaan profil lipid menunjukkan sebagian besar pasien memiliki kadar kolesterol total yang normal, kolesterol HDL yang normal, kolesterol LDL yang normal, dan trigliserida yang normal pula. Penghitungan menggunakan uji Independen T-test membuktikan bahwa tidak ada hubungan antara lingkar pinggang dengan kolesterol total (p = 0,984), kolesterol HDL (p = 0,747), kolesterol LDL(p = 0,512), maupun trigliserida (p = 0,512) baik pada pasien dengan kelompok lingkar pinggang berisiko ataupun normal. Simpulan penelitian ini menunjukan bahwa tidak ada hubungan antara lingkar pinggang dengan profil lipid pasien PJK di RSUP Dr. Hasan Sadikin Bandung. en_US
dc.description.sponsorship Mohammad Rizki Akbar,dr.,M.Kes, Sp.JP(K) en_US
dc.publisher Fakultas Kedokteran (UNISBA) en_US
dc.subject Lingkar pinggang, profil lipid, penyakit jantung koroner en_US
dc.title Hubungan antara Lingkar Pinggang dengan Profil Lipid Pasien Penyakit Jantung Koroner di RSUP DR. Hasan Sadikin Bandung en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Unisba Repository


Advanced Search

Browse

My Account