Universitas Islam Bandung Repository

Tinjauan Fikih Muamalah Terhadap Pemanfaatan Masjid Sebagai Tempat Jual Beli Dan Promosi (Studi Kasus Masjid Agung Al-Ukhuwwah Kota Bandung)

Show simple item record

dc.contributor.author Azzahra, Erina
dc.date.accessioned 2023-01-09T04:02:22Z
dc.date.available 2023-01-09T04:02:22Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/30704
dc.description.abstract Salah satu kegiatan ekonomi yang dilakukan masyarakat adalah melakukan transaksi jual beli. Jual beli adalah saling tukar menukar harta dengan proses ijab dan kabul yang berakibat terjadinya pemindahan kepemilikan. Saat ini area masjid sering dimanfaatkan sebagai tempat jual beli dan promosi. Seperti halnya di Masjid Agung Al-Ukhuwwah Kota Bandung yang terletak di Jl. Wastu Kencana No. 27 Bandung, banyak para pedagang yang memanfaatkan area masjid untuk berjualan. Penulis melakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana praktik jual beli dan promosi di Masjid Agung Al-Ukhuwwah Kota Bandung dan yang masuk ke dalam batasan-batasan masjid yang sesuai dengan fikih mu’amalah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian lapangan dan penelitian pustaka. Pengumpulan data yang didapat melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa praktik jual beli di Masjid Agung Al-Ukhuwwah Kota Bandung tersebut masuk kedalam kategori jual beli yang fasid, yaitu jual beli yang rukun dan syarat jual belinya terpenuhi, tetapi ada unsur di luar rukun dan syarat yang mengganggunya. Jual belinya tetap sah, akan tetapi ada unsur penyempurna akad di luar rukun dan syarat yang tidak terpenuhi yaitu tempat untuk melakukan transaksi jual beli yang mana masuk pada batasan masjid, sehingga transaksi yang dilakukan tersebut makruh hukumnya. en_US
dc.publisher Prodi Hukum Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah, Universitas Islam Bandung en_US
dc.subject Fikih Muamalah, Jual Beli, Masjid. en_US
dc.title Tinjauan Fikih Muamalah Terhadap Pemanfaatan Masjid Sebagai Tempat Jual Beli Dan Promosi (Studi Kasus Masjid Agung Al-Ukhuwwah Kota Bandung) en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Unisba Repository


Advanced Search

Browse

My Account