Universitas Islam Bandung Repository

Formulasi Sediaan Gel Handsanitizer Ekstrak Kulit Buah Rambutan (Nephelium Lappaceum L,.) Serta Uji Aktivitasnya Terhadap Bakteri Escherichia Coli Dan Staphylococcus Aureus

Show simple item record

dc.contributor.author Rahayu Selvia, Wina
dc.date.accessioned 2016-03-16T02:23:15Z
dc.date.available 2016-03-16T02:23:15Z
dc.date.issued 2016
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/3165
dc.description.abstract Kulit buah rambutan (Nephelium lappaceum L.) merupakan tanaman yang memiliki aktivitas antioksidan dan antibakteri. Berdasarkan senyawa yang dimiliki, kulit buah rambutan dapat dimanfaatkan sebagai antiseptik tangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji aktivitas antibakteri, memformulasikan ekstrak kulit buah rambutan dalam bentuk sediaan gel yang baik secara farmasetik serta menguji aktivitas antibakteri sediaan dan efektivitas sediaan gel handsanitizer sebagai antiseptik. Metode ekstraksi dilakukan menggunakan maserasi dengan pelarut etanol 95%. Ekstrak kulit buah rambutan memiliki aktivitas antibakteri dengan KHM sebesar 0,5% terhadap bakteri E. coli dan S. aureus. Formulasi sediaan gel handsanitizer dibuat dengan variasi gelling agent yaitu karbopol 940 0,5% dan Na-CMC 5%. Evaluasi gel meliputi organoleptis, viskositas, homogenitas, pH, daya sebar dan uji waktu kering. Formula gel handsanitizer ekstrak kulit buah rambutan 0,5% merupakan sediaan yang baik berdasarkan hasil evaluasi. Uji aktivitas sediaan gel menunjukkan gel handsanitizer ekstrak kulit buah rambutan 0,5 dan 1% memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri E. coli dan S. aureus. Uji efektivitas menunjukan bahwa gel handsanitizer ekstrak kulit buah rambutan 0,5% dapat mengurangi pertumbuhan jumlah bakteri pada tangan yang lebih baik dibandingkan gel handsanitizer ekstrak kulit buah rambutan 1%. Berdasarkan hasil uji kesukaan, responden lebih menyukai formula gel handsanitizer ekstrak kulit buah rambutan 0,5%. en_US
dc.description.sponsorship Dina Mulyanti, M.Si.,Apt. en_US
dc.publisher Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam (UNISBA) en_US
dc.subject : Nephelium lappaceum L. , kulit buah rambutan, gel handsanitizer, aktivitas antibakteri. en_US
dc.title Formulasi Sediaan Gel Handsanitizer Ekstrak Kulit Buah Rambutan (Nephelium Lappaceum L,.) Serta Uji Aktivitasnya Terhadap Bakteri Escherichia Coli Dan Staphylococcus Aureus en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Unisba Repository


Advanced Search

Browse

My Account