Universitas Islam Bandung Repository

Penentuan Zonasi Kawasan Imbuhan Cekungan Airtanah (Cat) Subang Yang Ada Di Wilayah Kabupaten Subang Provinsi Jawa Barat

Show simple item record

dc.contributor.author Komarudin, Ahmad
dc.date.accessioned 2016-11-29T06:55:36Z
dc.date.available 2016-11-29T06:55:36Z
dc.date.issued 2016
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/5318
dc.description.abstract Intensitas pengambilan air bawah tanah, setiap tahun semakin meningkat seiring berbagai faktor yang mendorong terjadinya hal tersebut. Oleh sebab itu, pengelolaan dalam pemanfaatan sumberdaya airtanah merupakan suatu langkah penting dalam upaya melestarikan dan menjaga keberlanjutan potensi airtanah dalam cekungan di Indonesia, salah satunya adalah Cekungan Airtanah Subang di wilayah Kabupaten Subang. Penelitian dilakukan untuk mengetahui kondisi hidrogeologi, dengan cara meneliti sumur-sumur (sumur bor dan sumur gali) di sekitar CAT Subang, dan menentukan zonasi daerah imbuhan di CAT Subang, dengan mengacu pada buku Kumpulan Panduan Teknis Pengelolaan Airtanah (PLG, 2007), yaitu dengan cara scoring. Hasil korelasi beberapa log bor, didapat bahwa di daerah CAT Subang terdapat 2 sistem akuifer, yaitu sistem akuifer tidak tertekan dan sistem akuifer semi tertekan. Dari data sumur gali di dapat peta aliran airtanah akuifer tidak tertekan, dan dari peta tersebut diketahui arah aliran airtanah yang ada di CAT Subang, yaitu dari arah bagian selatan CAT Subang menuju bagian utara CAT Subang. Begitu juga dengan daerah resapan lebih banyak berada di daerah selatan CAT Subang dibanding daerah tengah dan utara CAT Subang. Penentuan zonasi kawasan imbuhan (Anonim, 2007) didasarkan pada: 1) kelulusan batuan; 2) curah hujan; 3) tanah penutup; 4) kemiringan lereng; 5) muka airtanah tidak tertekan. Masing-masing parameter mempunyai bobot nilai dari bobot nilai 1 sampai bobot nilai 5. Penilaian dilakukan dengan cara membuat grid 2,5 cm x 2,5 cm dari peta CAT Subang, lalu masing-masing grid diberi bobot nilai sesuai dengan keadaan dari masing-masing parameter. Selanjutnya bobot nilai dari masing-masing grid dari tiap parameter dimasukkan dalam rumus Nilai imbuhan. Selanjutnya hasilnya diberi warna sesuai dengan ketentuan. Dari Peta pengklasifikasian (Zonasi) dapat disimpulkan bahwa di bagian selatan dan bagian tengah CAT Subang termasuk dalam Daerah Imbuhan Utama, dan di bagian utara CAT Subang termasuk ke dalam Daerah Imbuhan Tambahan. en_US
dc.publisher Fakultas Teknik Universitas Islam Bandung (UNISBA) en_US
dc.subject Airtanah, Daerah Imbuhan, Akuifer, Scoring, Zonasi, Nilai Imbuhan en_US
dc.title Penentuan Zonasi Kawasan Imbuhan Cekungan Airtanah (Cat) Subang Yang Ada Di Wilayah Kabupaten Subang Provinsi Jawa Barat en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Unisba Repository


Advanced Search

Browse

My Account